Viral

Mau Ketemu Transformers? Jalan-jalan Deh ke Semarang!

Transformers akan menguncang bioskop beberapa bulan lagi. Namun sebelum hadir untuk para penonton, para robot yang bertemakan alat transportasi ini telah dari di Indonesia. Tepatnya pada awal bulan April ini, robot-robot Transformers beraksi mengelilingi sebuah kampung di Semarang, Jawa Tengah.

Seperti yang dilansir oleh Kompas, robot Transformers ini berjalan di kampung Kadipurwo, Desa Bener, Semarang. Warga langsung keluar dan berdondong-bondong untuk melihat Robot Raksasa tersebut. Sebenarnya, Transformers ini dibuat oleh warga dusun ini dengan barang seadanya yang dikumpul dari sekitar kampung tersebut.

Replika Transformers dibuat oleh Didik Prasetyo, pemuda Semarang

replika transformers 01

Didik, seorang warga kampung ini membuat Transformers dengan bantuan lima pemuda lainnya sebagai usaha produksi Kurnia. Usaha ini telah berjalan sejak tahun 2016. Robot yang dibuat berukuran sangat besar dan tinggi, lebih besar dari ukuran manusia dan dapat bergerak, bertarung, serta berjoget ketika diiringi musik.

Baca juga:  10 Rekomendasi Anime Android Terbaik, Robot yang Bertingkah seperti Manusia

Didik mengaku kalau semuanya merupakan usaha sendiri. Dengan alat seadanya seperti gunting, penggaris dan lainnya, mereka melakukan pengecatan, pengelasan dan berbagai macam hal lainnya. Dalam pengerjaan, menyatukan komponen tiap robot merupakan yang paling sulti. Robot-robot ini juga bisa dipesan mulai dengan harga Rp7-15 juta, tergantung ukuran dan kesulitan pembuatannya. Dirinya menjelaskan lebih rinci pembuatannya akan memakan waktu sekitar 3 bulan.

Buat kamu yang kepingin jumpa Transformers, bisa langsung ke Semarang atau pesan langsung barangnya.

Related Posts

Leave Comment