Viral

5 Fakta Teror Penembakan di Las Vegas, Insiden yang Memakan Korban Ratusan Orang

Senin lalu, aksi teror terjadi di Las Vegas, Amerika Serikat. Seorang pria bersenjata melepaskan tembakan ke arah massa yang sedang menyaksikan konser musik country di dekat hotel dan kasino besar Mandalay Bay Hotel and Casino.

Dilansir kumparan, terdapat fakta-fakta dari peristiwa penembakan di Las Vegas tersebut. Mari simak faktanya di bawah ini.

Berikut Fakta Penembakan Las Vegas yang dilakukan Tersangka

Terjadi di festival musik

teror las vegas 2
source: reuters

Seorang pria melepaskan tembakan ke kerumunan massa yang sedang menyaksikan festival musik country di Las Vegas. Alunan musik seketika berhenti ketika suara tembakan terdengar. Dalam beberapa video yang tersebar di media sosial, terlihat para penonton berlarian menjauhi suara tembakan untuk menyelamatkan diri.

Lokasi dengan kasino terkenal

teror las vegas 3
source: reuters

Peristiwa tragis itu berlangsung di dekat Mandalay Bay, hotel dan kasino mewah. Memiliki 39 lantai, lokasi hotel dan kasino tersebut berada di Las Vegas Strip.

Ratusan bunyi tembakan

teror las vegas 4
source: reuters

Suara tembakan yang beruntun itu sempat dikira petasan oleh pengunjung. Mereka akhirnya sadar saat panitia menghentikan di atas panggung dan banyak penonton lainnya yang berlarian menjauhi lokasi penembakan. Dilansir dari The Independent, para saksi mata melaporkan setidaknya ada satu orang bersenjata yang menembakkan ratusan peluru menggunakan senjata api otomatis.

59 nyawa melayang, dan ratusan luka-luka

teror las vegas 5
source: reuters

Jumlah korban dari insiden ini terus bertambah. Dari berita terbaru, ada 59 orang korban tewas dan 500 lainnya menderita luka. Dengan banyaknya korban meninggal, tragedi di Las Vegas ini merupakan kejadian penembakan massal terparah dalam sejarah AS, melewati peristiwa berdarah yang terjadi di klub malam Orlando 2016 lalu. Pihak kepolisian sendiri belum memberikan detail pasti jumlah korban meninggal dunia.

Polisi melumpuhkan pelaku di TKP

teror las vegas 6
source: reuters

Kepolisian Metropolitan Las Vegas menyatakan mereka telah menembak satu orang pelaku. Diduga kuat pelaku berjumlah lebih dari satu orang. “Bisa kami konfirmasi satu orang pelaku berhasil dilumpuhkan,” keterangan resmi pihak kepolisian Las Vegas.
Pelaku teridentifikasi sebagai Stephen Paddock, warga lokal Las Vegas. Dari investigasi awal, pria tersebut dinyatakan tidak terkait dengan milisi atau kelompok ekstrem mana pun.

Pria berusia 64 tahun tersebut menembaki massa dari lantai 32 hotel dan kasino Mandalay Bay. Paddock dipastikan berhasil dilumpuhkan kepolisian dan tewas di TKP. “Kami belum mengetahui motif serangan pelaku,” ujar kepolisian Las Vegas dikutip dari Reuters. Polisi juga mengejar seorang wanita bernama Marilou Danley. Walau pun tidak diberikan detail, Danley terindikasi sebagai kerabat dekat pelaku yang namanya dirahasiakan.

Related Posts

Leave Comment